2 Hari, 6 Orang Pasien COVID-19 di Kabupaten Katingan Meninggal Dunia

Tim Satgas sedang berjaga di depan Posko Penanganan COVID-19 Kabupaten Katingan.

2 Hari, 6 Orang Pasien COVID-19 di Kabupaten Katingan Meninggal Dunia

KASONGAN - Pandemi COVID-19 terus menelan korban nyawa. Termasuk di nyawa warga Kabupaten Katingan. Berdasarkan data dari Satuan Tugas Penangan COVID-19 Kabupaten Katingan, dalam dua hari ada 6 orang yang wafat. Menurut Sekretaris Satgas COVID-19 Kabupaten Katingan, Roby, pada 9 Agustus ada empat pasien COVID -19 yang meninggal dunia, kemudian pada 10 Agustus dua orang lagi yang meninggal. "Semua proses pemakaman dilakukan secara protokol kesehatan," katanya. 

Adapun pasien yang meninggal dunia, masing-masing berasal dari Kecamatan Katingan Hilir sebanyak dua orang dan Kecamatan Kamipang 1 orang serta Kecamatan Markit 3 orang. 

Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Katingan itu, hingga saat ini sudah tercatat sebanyak 25 orang yang meninggal akibat terkonfirmasi COVID-19 di Kabupaten Katingan. 

Terkait masih merebaknya virus tersebut, Ia berharap kepada berbagai pihak agar memiliki kesadaran dan memiliki rasa tanggung jawab bersama untuk melawan masih merebaknya virus dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Satgas selalu melakukan antisipasi dengan cara berpatroli, melakukan penyemprotan disinfektan dan aksi lainnya yang berhubungan dengan pencegahan.  Pasien disamping diisolasi di Rumah Sakit juga ada yang isolasi mandiri (Isoman). Bagi yang isolasi mandiri dalam pengawasan Satgas Kelurahan dan Desa yang telah dibentuk.  Kt1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget