Wabup Sebut Ada Perubahan Perilaku dan Pola Pikir Masyarakat Gumas

Wakil Bupati Gunung Mas - Efresia LP Umbing

Wabup Sebut Ada Perubahan Perilaku dan Pola Pikir Masyarakat Gumas

KUALA KURUN - Wakil Bupati (Wabup) Gumas Efresia LP Umbing menyebutkan bahwa masyarakat setempat sudah mulai memiliki peningkatan perubahan pola pikir dan perilaku.

Wabup menyatakan, salah satu perubahan yang terjadi di masyarakat dapat dilihat dari kegiatan usaha yang tidak lagi mengandalkan budaya ‘petik’ dan mulai beralih ke budaya ‘tanam’.

“Sudah banyak warga Gunung Mas yang beralih usaha menanam sayuran, buah-buahan, perkebunan, perikanan dan peternakan,” kata Efrensia, Rabu (30/3).

Efrensia menilai, perubahan pola pikir dan perilaku masyarakat Gumas merupakan hal yang baik, bahkan Pemerintah Kabupaten Gumas mendorong masyarakat setempat untuk melakukan hal tersebut.

Usaha atau kegiatan ekonomi yang dilakukan masyarakat Gumas, Efrensia pandang cukup berhasil dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga. Namun dia tetap meminta agar masyarakat setempat lebih jeli dalam melihat peluang usaha.

Salah satu peluang yangmenurut Wabup Gumas ini dapat dilakukan oleh masyarakat Gumas adalah berperan sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur.

“Kita harus bisa menjadi penyuplai bahan pangan untuk masyarakat kita, Kalimantan Tengah, bahkan Ibu Kota Negara Nusantara di Kalimantan Timur. Mari tinggalkan usaha yang illegal, beralihlah ke usaha yang lebih produktif,” demikian Wabup Gumas mengakhiri.GM1-Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget