RSSI Pangkalan Bun Rencana Operasi Bayi Kembar Siam pada Maret 2021

Ilustrasi

RSSI Pangkalan Bun Rencana Operasi Bayi Kembar Siam pada Maret 2021

PANGKALAN BUN - Bayi kembar siam, Muhammad Abdullah dan Muhammad Ibrahim, yang saat ini dirawat di RSSI Pangkalan Bun, rencananya akan dilakukan operasi pada Maret 2021.

Bayi kembar siam berusia 12 bulan tersebut mengalami kondisi thoraco abdomino fagus, yaitu kembar siam yang terjadi pada bagian dada yang menempel.

"Rencananya operasi akan dilakukan di bulan Maret, kita sudah berkoordinasi dengan dokter Spesialis dari Surabaya dan mereka masih terus memantau perkembangan Bayi Abdullah dan Ibrahim ini," ujar direktur RSSI, dr. Fachruddin, Sabtu (23/1/2021).

Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin (RSSI) Pangkalan Bun pada hari Sabtu, melakukan rapat koordinasi terkait rencana operasi pemisahan bayi kembar siam. 

"Tindakan operasi kali ini akan dilakukan di Gedung Bedah Sentral RSSI dan menggunakan tenaga Spesialis dari Surabaya dan Tenaga Spesialis dan Perawat dari RSSI sendiri," lanjut dr. Fachruddin. KB1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget