Mantan Kapolres Kotim AKBP Muhammad Rommel Berpulang

Almarhum AKBP Muhammad Rommel SIK.

Mantan Kapolres Kotim AKBP Muhammad Rommel Berpulang

SAMPIT - Mantan Kapolres Kotawaringin Timur (Kotim) AKBP Mohammad Rommel, meninggal dunia pada Sabtu (19/6/2021) sekitar pukul 06.30 WIB di Rumah Sakit Jakarta. 

Meninggalnya mantan Kapolres Kotim yang bertugas sejak tahun 2018 hingga 2020 tersebut, membuat duka mendalam bagi masyarakat di daerah ini. 

Karena selama 2 tahun 1 bulan menjabat di Kotim, dirinya dikenal baik dan dekat dengan masyarakat serta para tokoh agama di daerah ini. Bahkan almarhum juga dermawan dengan orang yang membutuhkan. 

"Tadi pagi pukul 05.00 WIB, kondisi almarhum drop, sehingga dibawa ke RS Jakarta. Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 06.30 WIB," ujar Ketua PWI Kotim Andri Rizky Agustian. 

Banyak ucapan bela sungkawa dari masyarakat Kotim kepada almarhum. Tidak hanya anggota polisi saja. Namun banyak masyarakat yang mengutarakan di media sosial, baik melalui unggahan di facebook, instagram, status whatsapp, dan lainnya. 

Tidak sedikit juga masyarakat mengunggah foto bersama almarhum, selama masih bertugas di Kotim. 

"Memang almarhum dikenal baik oleh masyarakat Kotim, beliau orang yang selalu ceria dan sering membantu," kata Andri. 

Tidak hanya saat menjabat sebagai Kapolres Kotim saja. Namun juga setelah dia bertugas di Mabes Polri, masih saja membantu anggota Polres Kotim yang diketahuinya sedang sakit. 

"Almarhum juga sering menyumbang ke pondok pesantren, dan panti asuhan," terang Andri. 

Dirinyapun menyampaikan amanat dari keluarga almarhum, agar memberikan maaf jika selama ini ada salah kata dan perbuatan yang kurang berkenan. Serta meminta doa agar almarhum wafat dalam keadaan husnul khotimah.  KT1 

 

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget