Legislator Gumas Minta Masyarakat Tingkatkan Minat Baca

Ketua Komisi III DPRD Gumas, Lily Rusnikasi.

Legislator Gumas Minta Masyarakat Tingkatkan Minat Baca

KUALA KURUN - Legislator Kabupaten Gunung Mas (Gumas) meminta masyarakat, terutama pelajar daerah setempat untuk meningkatkan minat baca atau Literasi.

Ketua Komisi III DPRD Gumas, Lily Rusnikasi mengatakan, minat baca harus ditanamkan sejak usia dini karena minat baca yang baik dapat meningkatkan pengetahuan. 

“Minat baca memberi kebaikan bagi pelajar dan masyarakat umum. Terutama tentang pengetahuan dan pemahaman akan situasi yang terjadi di tengah kemajuan zaman,” katanya, Sabtu (19/3). 

Legislator asal Partai PDI Perjuangan ini menjelaskan, banyak membaca akan melatih kemampuan berpikir dan menganalisa, mengembangkan kemampuan verbal dan melatih diri menulis dan merangkai kata dengan baik. 

Pada akhirnya, mminat membaca yang baik akan meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang sesuai dengan konsep pembangunan di Gumas, yaitu Smart Human Resources atau peningkatan sumber daya manusia).

“Mari kita tingkatkan minat baca. Bukan hanya anak-anak dan pelajar, tapi semua golongan usia.  Semakin banyak membaca akan menambah pengetahuan yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat,” demikian Lily mengakhiri.GM1-Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget