Legislator DPRD Barut ini Ingatkan Masyarakat Untuk Menjaga Keberlangsungan Lingkungan Hidup Dengan Pengelolaan Sampah Yang Baik

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara Mustafa Joyo Muchtar

Legislator DPRD Barut ini Ingatkan Masyarakat Untuk Menjaga Keberlangsungan Lingkungan Hidup Dengan Pengelolaan Sampah Yang Baik

 

MUARA TEWEH - Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Mustafa Joyo Muchtar mengingatkan kepada masyarakat agar dapat terus menjaga keberlangsungan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan yang selain akan berpengaruh pada alam, nantinya jika dibiarkan lebih lanjut hal ini dapat menimbukan berbagai penyakit yang dikhawatirkan akan menggangu mobilitas masyarakat.

“Kita himbau dan ingatkan agar masyarakat bisa menjaga keasrian lingkungan hidup dengan membuang sampah mereka ke tempat yang memang sudah dikhususkan dan disediakan untuk penampungan sampah. Kalau sampahnya dibuang sembarangan, selain merusak alam, itu juga bisa menjadi sarang penyakit jika tidak di tindak secara cepat” Ucap Mustafa pada Jumat (28/6).

Lanjutnya ia mengatakan bahwa dengan menjaga lingkungan hidup, maka kita sekaligus berinvestasi untuk anak cucu kita di masa mendatang, karena kalau lingkungan kita terawat maka di masa depan itu akan bertahan dan dapat dinikmati oleh generasi sesudah kita.

“Kalau lingkungan hidup terjaga itu juga salah satu bentuk investasi kita di masa depan, karena bukan hanya kita sekarang saja yang menikmati alam sekitar kita namun juga generasi-generasi berikutnya. Jadi kita berharap masyarakat bisa lebih memperhatikan hal ini khususnya perihal masalah pembuangan sampah ini” Tukasnya.BU1 - Istimewa

Kurun
SERTIFIKAT
Smsi

Widget