TENGGELAM - Upaya pencarian terhadap nelayan yang tenggelam masih terus dilakukan hingga oleh tim gabungan di Pagatan, Kecamatan Katingan Kuala, Kabupaten Katingan, Senin (28/2) - Istimewa
Korban Tenggelam di Pagatan Belum Juga Ditemukan
KASONGAN - Pencarian nelayan yang hilang akibat diterjang ombak besar dan cuaca buruk angin kencang di Gosong Sekonyer Muara DAS Katingan, 22 Februari lalu, belum juga ditemukan hingga Senin (28/2/2022).
Tim SAR yang terdiri dari Marnit Pegatan DAS Katingan Ditpolairud Polda Kalteng, Basarnas, Polsek Katingan Kuala, Syahbandar Katingan Kuala dan Koramil Katingan Kuala, masih terus melakukan pencarian terhadap nelayan atas nama Bahriansyah.
Hari ini hari ketujuh pencarian.
Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan Eka Candra melalui Kepala Marnit Pegatan Bripka Ade Sudarman mengatakan, pihaknya sudah menyisir muara DAS Katingan dan sekitar lokasi kejadian, tapi masih belum mendapatkan hasil apapun.
Cuaca saat ini termasuk ekstrim. Angin kencang membuat laut menjadi berombak kencang.
"Sehingga pencarian kita maksimalkan pada siang hari dan segera kembali pada saat matahari mulai tenggelam, guna antisipasi kejadian yang tidak kita inginkan," katanya.
"Semoga kita bisa segera menemukan korban," tutup Ade.KTN1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas