Keren, Kejari Kasongan Bangun Taman Hijau untuk Gerai UMKM

Bupati Katingan Sakariyas saat meresmikan Taman Hijau.

Keren, Kejari Kasongan Bangun Taman Hijau untuk Gerai UMKM

 

KASONGAN - Saat ini sudah ada 12 UMKM yang menggelarkan dagangannya di Taman Hijau Kasongan, baik berupa makanan maupun minuman. Hal itu dilakukan dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat yang berdampak krisis sejak ada Pandemi COVID-19.

Keberadaan UMKM di Taman Hijau tersebut merupakan inisiasi dari Kejaksaan Negeri Kasongan. Bupati katingan saat meresmikan tempat tersebut, Selasa (22/12/2020), berharap agar pihak pengelola dan UMKM yang menggelarkan dagangannya selalu memperhatikan kebersihan di sekitar Taman Hijau.

Karena menurut Sakariyas, posisi Taman Hijau keberadaannya sangat strategis berada di Jalan Trans Kalimantan. Setiap waktu selalu ada orang dari luar daerah Kabupaten Katingan yang mampir di tempat ini. "Toilet salah-satunya yang harus dijaga kebersihnya," katanya.

Sementara, Plt Kepala Kejaksaan Negeri Kasongan Yovandi Yasiz menuturkan, adanya gerai atau tempat para pelaku UMKM di Taman Hijau tersebut adalah salah-satu komitmen Kejaksaan Agung dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat yang berdampak krisis akibat COVID-19.

Dalam kesempatan itu Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang bekerjasama dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

Menurut dia, saat ini tersedia 12 gerai atau tempat para pelaku UMKM  mengelarkan dagangannya, dan animo masyarakat cukup tinggi. "Saat ini ada 12 tempat yang tersedia dan sudah difungsikan, masih ada puluhan orang yang terdaftar belum dapat tempat, karena tempatnya yang terbatas," terangnya. Kt1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget