Boleh Dicoba, 5 Makanan Ini Diyakini Bisa Kurangi Lemak Tubuh
JAKARTA - Berat badan berlebih jadi masalah cukup serius. Banyak orang menghabiskan tak sedikit dana untuk menurunkan lemak.
Namun, ternyata tidak program diet itu harganya mahal lho. Ada beberapa makanan yang mungkin sering dikonsumsi dan harganya terjangkau bisa meluruhkan lemak yang ada di tubuh, sehingga membantu mencapai berat yang ideal.
Umumnya, makanan yang dapat menghancurkan lemak itu terdiri atas kombinasi serat, protein, dan nutrisi yang bisa membuat jantung sehat. Kandungan-kandungan makanan itulah yang akan membantu proses metabolisme dan pembakaran lemak di dalam tubuh lebih optimal.
Apa saja sih makanannya? Berikut beberapa makanan ramah kantong yang bisa bantu menghancurkan lemak-lemak di tubuh yang dikutip dari Eat This.
1. Tomat
Manfaat tomat biasanya diketahui untuk menyehatkan kulit. Tetapi, kombinasi kalium dan air yang ada di dalam tomat ini bisa meluruhkan kadar natrium berlebih yang menyebabkan penumpukan lemak di dalam tubuh.
Selain itu, kandungan serat yang tinggi di dalam tomat ini juga mampu melancarkan proses pencernaan. Tertarik mencobanya?
2. Cabai
Sebagian besar orang mungkin menyukai makanan dengan komposisi cabai, karena rasanya yang pedas. Biasanya makanan seperti ini bisa meningkatkan nafsu makan orang yang mengkonsumsinya.
Tapi, ternyata cabai ini juga mendorong proses metabolisme tubuh lho. Kandungan capsaicin yang ada di dalam cabai akan membantu membakar kalori dan lemak yang lebih banyak.
3. Jamur
Aneka jenis jamur juga bisa menjadi menu pilihan untuk program diet kamu. Kandungan lemak dan kalori yang rendah di dalam jamur sangat baik untuk menurunkan berat badan.
Selain itu, jamur ini juga bisa menstimulasi tubuh agar menciptakan metabolisme yang lebih baik.
4. Apel
Apel adalah salah satu buah yang disukai banyak orang dan mudah ditemui di berbagai tempat. Sejumlah studi mengungkapkan, dengan mengkonsumsi apel sebelum makan bisa mengurangi asupan kalori.
Buah apel ini diketahui kaya akan vitamin A, C, serta mikronutrien lainnya. Kandungan inilah yang bisa membakar lemak di tubuh dengan sempurna.
5. Nasi merah
Nasi yang berasal dari beras merah lebih kaya akan serat, yang bisa membantu proses metabolisme di tubuh berjalan dengan lebih baik.
Tak hanya itu, kandungan karbohidrat dan serat yang ada di dalam beras merah bisa membuat perut lebih kenyang. Pada waktu yang sama, kandungan tersebut akan membantu membakar lemak di tubuh secara optimal. BI1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas