Babinsa Koramil Rungan Dampingi Advokasi dan Sosialisasi Vaksinasi Anak

Babinsa Koramil Rungan Dampingi Advokasi dan Sosialisasi Vaksinasi Anak

GUNUNG MAS - Babinsa Koramil 1016-05 Rungan Serka Edi Suryo melakukan pendampingan Puskesmas setempat dalam kegiatan Advokasi dan sosialisasi vaksin  umur 6 sampai dengan 11 tahun yang berlangsung di SDN 1 Tumbang Baringei, Desa Tumbang Baringei, Kabupaten Gunung Mas, Sabtu (22/1/2022).

Kegiatan penyuluhan berlangsung dimulai pukul 08.00  sampai 11.00 WIB dan dihadiri sekitar 50 orang peserta.  Penyuluhan ini bertujuan memberikan pengetahuan untuk peserta tentang pentingnya sosialisasi vaksin anak mulai dini mencegah virus yang sedang berkembang.

Serka Edi Suryo mengatakan, dengan adanya sosialisasi seperti ini, peserta dan orang tua dapat mengetahui vaksin covid-19 yang diberikan oleh pemerintah adalah aman dan salah satu upaya pemerintah untuk melindungi masyarakat dan melindungi negeri.

"Kami melakukan pendampingan kepada puskesmas untuk melakukan penyuluhan kepada para orang tua murid sebelum pelaksanaan vaksinasi untuk anak usia 6 sampai 11 tahun di SDN 1 Tumbang Baringei," ucap Serka Edi Suryo.

Dengan adanya penyuluhan ini, harapannya para orang tua murid dan para tenaga pengajar bisa mempersiapkan saat pelaksanaan vaksinasi berlangsung nanti, demi mensukseskan program vaksinasi usia 6-11 tahun yang telah di instruksikan pemerintah pusat.

"Mari kita sukseskan vaksinasi usia 6-11 tahun ini, demi terciptanya herd immunity bagi para siswa dalam proses belajar mengajar,' Pukas Serka Edi Suryo.

Dalam kegiatan Advokasi dan Sosialisasi tersebut, materi di sampaikan oleh Perwakilan Dinas Kesehatan Puskesmas Tumbang Jutuh Livinda Ariani.

Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 1016-05 Rungan diwakili oleh Serka Edi Suryo, Pj. Kades Tumbang Baringei, Ibu Rusmiah, Kepala Puskemas Tumbang Jutuh, Kepala Sekolah SDN 1 Timbang Baringei serta para Guru dan Orang tua murid.(Pendim 1016/Plk)

SERTIFIKAT
Smsi

Widget