Ilustrasi Bisnis Hilang - Net
5 Daftar Bisnis yang Terancam Punah di masa Depan
JAKARTA - Perubahan yang begitu drastis tersebut melahirkan banyak sekali sebuah peluang bisnis baru bagi orang-orang yang jeli dalam melihat dan juga memanfaatkannya.
Di sisi lain, perubahan tersebut juga menghadirkan sebuah tantangan bagi usaha-usaha yang sudah ada sebelumnya.
Melansir dari situs Temanbisnis, Kamis (22/9) Berikut ini beberapa daftar bisnis yang terancam punah dalam beberapa tahun kedepan:
1. Agen Perjalanan
Sejak pandemi Covid-19 melanda dunia, agen perjalanan merupakan salah satu yang paling parah terkena dampaknya. Tetapi coba kita telaah lagi. Apakah hanya itu saja satu-satunya penyebab? Sepertinya pandemi Covid-19 hanya mempercepat saja.
Karena sebelum terjadinya pandemi sekalipun, banyak orang yang ingin travelling sudah tidak lagi menggunakan jasa agen perjalanan.
Mereka lebih memilih untuk melakukan sendiri booking tiket perjalanan dan juga kamar hotel menggunakan aplikasi yang ada di smartphone.
2. Penerbit Koran
Dewasa ini, masyarakat kita sudah mulai menyukai akses berita dalam bentuk paperless dengan menggunakan portal yang ada di internet. Hal ini bisa membuat perusahaan penerbit koran mulai terancam.
Pencetakan koran yang membutukan biaya dan juga tidak ramah terhadap lingkungan (akibat dari pemakaian kertas) sedikit demi sedikit akan mulai berkurang peminatnya.
Dengan adanya fenomena tersebut, maka akan dengan mudah kita jumpai perusahaan-perusahaan penerbit koran yang mulai beralih ke penyediaan berita online dan mulai mengurangi produksi koran yang mereka cetak.
Hal tersebut membuat perusahaan koran yang awalnya mendapatkan keuntungan dari penjualan koran, harus kembali memutar otak untuk memikirkan monetasi yang sesuai supaya perusahaanya tetap dapat bertahan dengan skema yang baru, misalnya saja melalui iklan, event, dan juga sumber penghasilan lainnya.
3. Toko Buku
Di zaman yang serba canggih dan modern ini, segala sesuatu dapat dipesan secara online, tidak terkecuali buku. Hal ini bisa membuat usaha toko buku konvensional juga menjadi terancam.
Selain itu, dengan maraknya akses terhadap e-book gratis, membuat masyarakat mempunyai banyak sekali pilihan yang lebih menjanjikan dibanding harus meluangkan waktu dan juga uang untuk membeli buku di toko buku.
4. Jasa Pengiriman Surat
Jasa pengiriman pesan berperangko nyaris seluruhnya sudah tergantikan dengan subtitusi terkuatnya, yaitu electronic mail (e-mail).
Dewasa ini e-mail bisa digunakan sebagai salah satu media formal ataupun informal untuk mengirimkan sebuah pesan, berkomunikasi, dan bahkan untuk mengiklankan sesuatu, loh.
5. Penjual CD/DVD
Sebenarnya tanda-tanda akan surutnya pasar penjualan CD dan DVD, baik berisi game, film, maupun musik, sudah terlihat dari beberapa tahun yang lalu, semenjak maraknya situs-situs yang bisa menyediakan konten serupa secara gratis melalui media internet.
Nah, itulah tadi beberapa daftar bisnis yang ternacam punah di masa akan datang.BI1 - Net
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas