Personel Polres Kapuas menertibkan warga yang tidak mematuhi protokol Kesehatan.
Operasi Aman Nusa II, Polres Kapuas Tetap Fokus Penertiban Protokol Kesehatan
KUALA KAPUAS – Polres Kapuas melaksanakan Operasi Aman Nusa II Penanganan COVID-19 di wilayah hukum Polres Kapuas, bertempat di Pasar Pilau Kabupaten Kapuas, Kamis (14/1/2021) pukul 09.00 WIB
Bersama instansi terkait, yaitu TNI dan BPBD melaksanakan kegiatan dengan proaktif untuk malakukan tindakan penegakan hukum protokol kesehatan dengan memberikan sanksi berupa teguran tertulis maupun lisan.
Kapusdalopsres AKP Agus Sumarna yang memimpin kegiatan mengatakan, kegiatan tersebut dengan mengedepankan peran Anggota Polres Kapuas dan instansi terkait dengan sasaran warga masyarakat yang tidak menggunakan masker yang melintasi jalan ini.
“Ini merupakan dukungan kepada pemerintah dalam pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayah Kabupaten Kapuas dengan bertujuan untuk menanggulangi pemutusan penyebaran virus COVID-19,” ungkap AKP Agus.
Masyarakat diharapkan sadar betapa pentingnya wajib masker ditengah pandemi COVID-19. "Mari biasakan hidup sehat dengan membiasakan cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan jadikan masker sebagai kebutuhan disaat pandemi ini saat keluar rumah,” tutup Agus. KK1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas