Sekretaris DAD Katingan, Edy Rahmat Sosiawan
Gelar Deklarasi Damai Pilkada 2020, DAD Katingan: Jangan Ada Isu SARA
KASONGAN - Menyongsong Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng, 9 Desember 2020 mendatang, Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Katingan melaksanakan Deklarasi Damai Pilkada 2020, di kantor DAD Jalan Tambun, Selasa (3/11/2020).
Deklarasi Damai tersebut dihadiri para Damang dan Mantir Adat. "Deklarasi sebagai bentuk dukungan DAD Kabupaten Katingan untuk bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban selama pemilu Kepala daerah berlangsung," kata Sekretaris DAD Katingan, Edy Rahmat Sosiawan, Kamis (5/11/2020).
DAD mengakui masyarakat memiliki peran penting untuk mewujudkan Pilkada Damai. Pilkada Kalteng jangan diganggu dengan isu-isu SARA yang bisa memecah-belah persatuan dan kesatuan.
Peryataan sikap yang dideklarasi oleh DAD Kabupaten Katingan, juga salah satu bentuk dukungan untuk para penegak hukum dalam menjaga Kamtibmas selama pilkada berlangsung.
Menurut mantan Dirut PDAM Kasongan itu, sebelumnya DAD sudah melakukan Sosialisasi dengan memasang spanduk dan membagi stiker di berbagai tempat, mengajak masyarakat khususnya di Kabupaten Katingan, untuk bersama-sama menciptakan Pilkada yang sejuk, aman dan damai. Kt1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas