Bermasalah pada Pompa Bahan Bakar, Daihatsu Tarik Kembali 97.290 Unit Xenia dan Terios
JAKARTA - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) melakukan penarikan kembali (recall) terhadap 97.290 mobil, meliputi Daihatsu Xenia, Terios dan Sirion, karena fuel pump (pompa bahan bakar) yang bermasalah dan berpotensi menyebabkan gangguan pada mesin.
"Hasil investigasi kami itu adanya pengembangan terhadap impeller fuel pump yang mengembang melebihi standar," ungkap Head Product Improvement Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriyadi secara virtual, Kamis (18/3/2021).
Menurut dia, masalah pompa bahan bakar itu berpusat pada salah satu komponen yang ukurannya semula 19 mikron, mengembang menjadi 26 mikron.
"Meski memiliki selisih hanya 7 mikron, memberikan pengaruh yang sangat berarti bagi kendaraan. Jadi semua itu harus presisi," kata dia
Menurut Bambang, perubahan terjadi pada bahan baku yang digunakan impeller fuel pump produksi Juni 2017. Meski menggunakan teknik produksi yang sama, tetapi kepadatan impeller bisa berubah.
"Jadi impeller itu mengembang dan mengakibatkan touching dengan cover motor pump menjadi stuck," ucap dia.
"Gejalanya itu mobil akan brebet, tenaga sedikit demi sedikit berkurang lalu kendaraan akan mati, jadi kendaraan tidak mati secara tiba-tiba," tambah dia.
Dia juga mengatakan bahwa, untuk memberikan rasa aman terhadap konsumen Daihatsu, PT ADM akan menggratiskan biaya dan juga part yang akan diganti dengan yang baru senilai kurang lebih hampir Rp1 juta.
Untuk segera mengatasi masalah ini, konsumen diharapkan berperan aktif dengan membawa kendaraan ke diler resmi Daihatsu, dengan waktu perbaikan kurang dari dua jam.
"Kami berharap konsumen segera membawa kendaraan mereka ke diler resmi terdekat. Kami sudah siapkan 160 diler resmi atau juga bisa mengunjungi website resmi Daihatsu," tutur dia.
Recall fuel pump ini meliputi 53.246 unit kendaraan Great dan Grand New Xenia yang diproduksi antara Oktober 2017-Juni 2019, All-New Terios sebanyak 41.152 unit dalam waktu produksi Desember 2017- Juni 2019, dan All New Sirion sebanyak 2.892 yang diproduksi antara Januari 2018- September 2019. (Antara)
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas