Desa Bereng Jun Segera Miliki Lapangan Sepak Bola

Pengurus KONi Gunung Mas menyerahkan bantuan bola dari anggota DPRD Gumas Pdt Rayaniatie Djangkan kepada pengurus tim sepakbola Bereng Jun FC.

Desa Bereng Jun Segera Miliki Lapangan Sepak Bola

KUALA KURUN - Guna mendukung olahraga dan sarana-prasarana kaum muda-mudi serta masyarakat, pemerintah Desa Bereng Jun akan membangun Ruang Terbuka Hijau ( RTH ) seluas 2 Hektare diatas tanah milik Desa. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Desa bersama Anggota Badan Permusyawaratan Desa bahwa Desa Bereng Jun memiliki tanah seluas Dua hektar yang akan digunakan untuk RTH  diantaranya Taman bermain dan Taman olahraga yang bisa dimanfaatkan oleh orang banyak khususnya masyarakat Desa Bereng Jun sendiri, Kamis (11/3/2021 ), di salah satu rumah warga Bereng Jun.

Pj Kepala Desa Berang Jun melalui Sekretaris Desa, Prantikon menjelaskan, ada tanah milik Desa seluas kurang lebih 2 ha yang akan digunakan sebagai RTH. Sudah lama Pemdes beserta masyarakat berkeinginan membangun lapangan olahraga, salah satunya lapangan sepakbola.

"Semua ini sudah lama direncanakan, hanya saja belum terlaksana, dan kemungkinan dalam waktu dekat ini semua akan terlaksana khususnya lapangan sepakbola. Sangat banyak kaum muda-mudi yang hobi olahraga terutama sepakbola," ungkapnya

Didesa Bereng Jun sudah ada klub sepakbola yang diikuti oleh siswa dari berbagai sekolah di Kecamatan Manuhing. Hanya saja waktu mereka berlatih sangat terbatas karena tempat latihannya meminjam lapangan milik perusahaan sawit yang ada di Kelurahan Tumbang Telaken. 

"Pemdes terus berusaha yang terbaik untuk madyarakat dengan memanfaatkan fasilitas milik Desa," ungkap Pratinkon.

Ketua BPD melalui Anggota BPD Begin menambahkan, dengan adanya seleksi Timnas U16 dan U19 dari PSSI Pusat melalui PSSI Provinsi Kalimantan Tengah yang diselenggarakan oleh KONI Kabupaten Gunung Mas di Desa Bereng Jun, membuka peluang dan harapan bagi Kabupaten Gunung Mas khususnya Kecamatan Manuhing di cabang olahraga terutama Sepakbola.

"Saya mewakili masyarakat Desa dan Kabupaten Gunung mas berharap Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten, dan Pemerintah Desa untuk selalu mendukung dan memfasilitasi olahraga disetiap Desa yang ada di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau. Tanpa peran dan dukungan Pemerintah semuanya tidak akan tercapai. Ibarat Masyarakat sebagai aktor dan pemerintah sebagai sutradara jika bekerja sama pasti jadi sebuah film yang memiliki nilai yang tinggi," tandas Begin. GM2

Baca Juga

Comments

SERTIFIKAT
Smsi

Widget