Bunda Literasi Kabupaten Gunung Mas Kunjungi TK Sinar Kasih

KUNJUNGAN KERJA - Bunda Literasi Kabupaten Gunung Mas, Mimie Mariatie Jaya S. Monong foto bersama saat melakukan kunjungan kerja ke Taman Kanak-Kanak (TK) Sinar Kasih Kuala Kurun, Rabu (31/8/2022).

Bunda Literasi Kabupaten Gunung Mas Kunjungi TK Sinar Kasih

KUALA KURUN - Bunda Literasi Kabupaten Gunung Mas, Mimie Mariatie Jaya S. Monong melakukan kunjungan kerja ke Taman Kanak-Kanak (TK) Sinar Kasih Kuala Kurun, Rabu (31/8/2022). 

Kunjungan kerja yang difasilitasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunung Mas tersebut bertujuan mengedukasikan minat baca bagi anak usia dini dengan menerapkan metode Story Telling (bercerita) kepada anak-anak.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa ingin tahu pada anak untuk melihat dan membaca ketika dihadapkan pada sebuah buku cerita bergambar, hal ini juga bermanfaat dalam proses menjalin komunikasi antara pengajar dan murid,” kata Mimie.

Sebagai Bunda Literasi Kabupaten Gunung Mas, Mimie menjelaskan bahwa dalam menumbuhkan minat baca tidak lepas dari peran orang tua dalam mengasuh anak. “Tumbuhkanlah minat baca kepada anak-anak kita sejak usia dini, salah satunya dengan cara membaca buku cerita bergambar,” tukasnya.

Dalam kunjungannya Bunda Mimie dihadapan anak-anak yang hadir tersebut, mendongengkan sebuah cerita lucu yang berjudul kancil dan gajah, dan mendapat respon yang antusias dari anak-anak tersebut yang diselingi dengan kegiatan menyanyi bersama sembari membagikan makanan tambahan gizi.GM1-Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget