Ilustrasi Mediang - Net
Apa Itu Malaise Atau Gejala Meriang Tak Enak Badan
JAKARTA - Malaise bukan sesuatu yang asing meski kerap terjadi tanpa disadari. Apa itu malaise? Orang hanya mendeskripsikannya sebagai tidak enak badan.
Malaise atau tak enak badan biasanya sering dialami banyak orang, tapi tak semua tahu kalau itu adalah malaise.
Seperti dilansir dari Healthline, malaise dideskripsikan sebagai rasa lemah, rasa tidak nyaman, tidak enak badan atau sensasi terpapar penyakit. Malaise kerap muncul dengan tanda kelelahan dan sulit untuk mengembalikan kondisi sehat seperti semula.
Sementara dilansir dari Medical News Today, apa itu malaise bisa dijelaskan sebagai gejala, bukan kondisi. Orang mendeskripsikan malaise dengan istilah yang berbeda-beda. Namun secara umum malaise mencakup beberapa elemen sebagai berikut.
11 Gejala yang Dialami Pasien Gagal Ginjal Akut, Tak Cuma Demam-Diare
1. Rasa tidak nyaman
2. Nyeri
3. Kesakitan
4. Depresi
5. Kelelahan
Gejala-gejala ini bisa muncul tiba-tiba atau muncul secara bertahap. Kemudian pada sebagian orang, malaise bisa datang dan pergi, sementara yang lain bisa merasakan malaise dalam waktu lama.
Banyak hal bisa memicu malaise. Beberapa penyebab umum termasuk:
1. bekerja terlalu keras
2. penurunan aktivitas fisik
3. jet lag
4. infeksi virus misal, hepatitis A atau C, HIV/AIDS
5. pengobatan tertentu
6. berhenti konsumsi obat tertentu
7. kondisi medis kronis
8. kondisi kesehatan mental
9. kehamilan
10. penuaan
Kemudian ada beberapa kondisi medis kronis yang memicu malaise, antara lain:
1. anemia kronis
2. sindrom kelelahan kronis
3. fibromyalgia
4. diabetes
5. penyakit ginjal
6. penyakit hati
7. penyakit paru obstruktif kronik
8. kanker
Jadi apa itu malaise? Bisa disimpulkan malaise merupakan kondisi tidak enak badan secara umum akibat sejumlah faktor termasuk kondisi kesehatan fisik, kesehatan mental, aktivitas harian yang berat sampai infeksi.BI1 - Net
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas