Ketua DPRD Gunung Mas - Akerman Sahidar
Akerman Ungkap Alasan Belum Usulkan PAW Arit S Bajau
KUALA KURUN - Ketua DPRD Gunung Mas, Akerman Sahidar mengungkapkan alasan pihaknya belum mengajukan usul pengganti antar waktu (PAW) anggota DPRD Gunung Mas asal Partai Beringin Karya (Berkarya), Arit S Bajau.
“Terdapat kisruh kepemimpinan Partai Berkarya di pusat antara kubu Partai Berkarya pimpinan Syamsu Djalal dan kubu Partai Barkarya pimpinan Muchdi Purwopranjono,” kata Akerman, Senin (22/8) melalui panggilan telepon.
Akerman menyatakan, unsur pimpinan DPRD Gunung Mas sudah berkonsultasi dengan beberapa pihak, di antaranya Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, Bagian Hukum dan Pemerintahan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah dan Kesbangpol Kalimantan Tengah.
“Semua pihak memberi petunjuk untuk berhati-hati agar tidak menjadi masalah hukum bagi kami di kemudian hari. Dengan petunjuk itu, maka untuk sementara kami belum berani mengajukan usul PAW saudara Arit S Bajau,” cetusnya.
Akerman menyatakan, pihaknya masih menunggu keputusan dari Kementrian Hukum dan Ham RI tentang pihak yang diakui sebagai pimpinan Partai Berkarya.
“Kami tidak memiliki kepentingan pribadi dengan hal tersebut (PAW Arit A Bajau,red). Kami hanya ingin melaksanakan segala sesuatu sesuai proses hukum yang berlaku,” tegas Akerman.GM1-Istimewa
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas